Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU KOTA SEMARANG GOES TO RESOS ARGOREJO SUNAN KUNING

SEMARANG - Bawaslu Kota Semarang Goes To Algorejo Sunan Kuning Semarang. Acara Goes To Algorejo tersebut dalam rangka Giat Partisipatif Sosialisasi Pengawasan Kepada masyarakat di Resos Algorejo Sunan Kuning Semarang pada Selasa (26/2).

Giat partisipatif sosialisasi pada Masyarakat Resos Argorejo Sunan Kuning merupakan langkah kongkrit yang dilakukan oleh Bawaslu Kota Semarang dalam menjalankan Tugas, Wewenang dan Kewajiban yang tertuang dalam Pasal 93 huruf (c) angka (3) Undang-Undang No. 7 Tahun 2017 Tentang Pemilihan Umum.

"Kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif warga Argorejo di Sunan Kuning ini merupakan upaya kita untuk memberikan pemahaman bahwa meraka semua memiliki hak pilih yang harus digunakan dengan sebaik-baiknya" kata Amin selaku Ketua Bawaslu Kota Semarang

"Disisi lain lanjut Amin, tujuan kita juga memberikan pengetahuan untuk bersama-sama mencegah adanya Money Politik yang bisa saja terjadi di lingkungan mereka. Sehingga, jika mengetahui adanya pelanggaran tersebut untuk bisa segera melaporkan kepada Bawaslu Kota Semarang, Panwaslu Kecamatan, Kelurahan, hingga tingkat TPS". Tuturnya

Diketahui bahwa warga Resos Argorejo Sunan Kuning Semarang sangat heterogen karena bukan penduduk asli semarang.

"Memang warga resos algorejo sunan kuning kebanyakna bukan dari semarang, mereka semua warga pendatang. Untuk itu kami selaku pengelola resos algorejo sunan kuning sangat berterimaksih kepada pak amin selaku ketua bawaslu kota semarang masih memikirkan kita dan membuat acara seperti ini". Kata Suwandi, Selaku pengurus Resos Algorejo.

Kita selaku pengurus resos Argorejo lanjut Suwandi, juga sudah melakukan pendataan A5, yang nantinya akan digunakan bagi warga resos Argorejo Sunan Kuning Semarang untuk melakukan pencoblosan dalam pemilu 2019." Tutupnya.

Warga Resos Argorejo sunan kuning sangat antusias menyambut kedatangan Bawaslu Kota Semarang."Ya kita sangat antusias mengikuti acara ini, karena kegiatan sosialisasi terkait pemilu ini baru dilakukan oleh Bawaslu." Kata Rosi salah satu warga Argorejo

Acara sosialisasi partisipatif juga dimeriahkan dengan acara Parade puisi yang bertema pemilu dengan tujuan untuk menggugah kepekaan dan semangat bersama bawaslu mengawal pemilu bersih, terbebas dari tindakan oknum-oknum yang memberikan uang untuk mendapatkan suara. Selanjutnya acara juga di meriahkan dengan pentas dangdut, dan ditutup Deklarasi Pemilu Damai 2019. Laporan : Bangkit Permadi,S.H. Editor : Nining Susanti, S.Sos.i
Tag
Berita