Lompat ke isi utama

Berita

Hari Terakhir Pendaftaran Kader Pengawasan Partisipatif, Kota Semarang menduduki posisi 4 terbanyak dari 12 Kabupaten/Kota

Bawaslukotasemarang, SEMARANG-Pendaftaran Sekolah Kader Pengawasan Pemilu yang di selenggarakan oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pengawasan Pemilu dan Partisipasif Masyarakat untuk Bawaslu Kota Semarang berakhir hari ini 12 September 2019 Pukul 16.00 WIB. Hal itu disampaikan oleh Muhammad Amin, Ketua Bawaslu Kota Semarang, Kamis (12/9/2019).

 

Disampaikan sebelumnya dalam proses seleksi kader Pengawasan Pemilu hanya dibuka di 12 kabupaten/Kota se-Jawa Tengah

Ketua Bawaslu Kota Semarang, Muhammad Amin menjelaskan bahwa hingga siang ini jumlah pendaftar kader pengawasan pemilu untuk Kota Semarang menduduki Posisi 4 terbanyak dari 12 Kabupaten/Kota

Berdasarkan pantauan semarangkota.bawaslu.go.id jumlah pendaftar kader pengawasan pemilu untuk 12 Kabupaten/Kota sebagai berikut:

No Kabupaten/Kota Jumlah Pendaftar
1 Kabupaten Grobogan 11 Orang
2 Kabupaten Purbalingga  9 Orang
3 Kabupaten Rembang 7 Orang
4 Kota Semarang 6 Orang
5 Kabupaten Pemalang 5 Orang
6 Kabupaten Wonogiri 3 Orang
7 Kabupaten Semarang 3 Orang
8 Kabupaten Klaten 2 Orang
9 Kabupaten Purworejo 1 Orang
10 Kabupaten Wonosobo 1 Orang
11 Kabupaten Boyolali 1 Orang
12 Kabupaten Pekalongan 1 Orang

Amin meyakini bahwa jumlah pendaftar tersebut tidak menutup kemungkinan bertambah

“ini hari terakhir, saya yakin jumlah ini akan bertambah hingga batas waktu yang telah ditentukan nanti”, jelasnya

Setelah ada peserta terpilih, selanjutnya akan di bina langsung oleh Bawaslu Republik indonesia selama 14 hari

"setelah dilakukanya pembinaan oleh Bawaslu RI, kami harapkan 1 kader ini bisa berperan penting dalam pengawasan partisipasif Pilwakot 2020 mendatang. Tutup Amin

Editor : Humas Bawaslu Kota Semarang

Tag
Berita