Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Semarang Petakan Tantangan dan Prospek Jelang Pemilu

  Semarang – Bawaslu Kota Semarang gelar Webinar Tantangan dan Prospek Jelang “Pemilu & Pemilihan Serentak 2024” yang berlangsung secara daring di Pojok Pengawasan Bawaslu Kota Semarang, Kamis (02 Juni 2024) Dalam kegiatan ini hadir narasumber secara daring Prof Dr Retno Saraswati S.H., M.Hum selaku dekan Fakultas Hukum Undip dan Dr Edi Pranoto S.H., M.Hum selaku dosen Fakultas Hukum UNTAG Semarang. Kegiatan diikuti 178 Bawaslu kab/kota ,mahasiswa, komunitas dan masyarakat melalui zoom meeting dan chanel you tube. Dalam sambutan Kordiv PHL dan Hubal, Nining Susanti mengatakan kegiatan bertujuan untuk menyamakan persepsi dan memberi ruang kepada publik guna keberhasilan pelaksaan Pemilu & Pemilihan Serentak 2024. Lebih lanjut Nining mengatakan kompleksitas pelaksanaan Pemilu & Pemilihan Serentak 2024 akan semakin beragam dikarenakan tahapan yang berjalan bersamaan. Pihaknya menegaskan bahwa kejelian dan kecermatan jajaran penyelenggara pemilu harus ditingkatkan. Sementara dalam paparan, Prof Retno tersebut menyoroti permasalahan data kependudukan yang masih menjadi tugas besar penyelenggara pemilu untuk berbenah. Pihaknya memberikan opsi perbaikan untuk mengantisipasi kegandaan WNI yang berada di Indonesia seperti investigasi awal masyarakat, pernyataan bermeterai tidak memiliki paspor negara lain dan menjalin kerja sama dengan negara lain. “Tugas besar Bawaslu mengawasi hingga detail data kependudukan dan status warga negara asing dengan intens berkomunikasi dengan stakeholder terkait data penduduk,” tegas Retno dalam webinar. Pada kesempatan yang sama Dr Edi Pranoto yang sekaligus mantan Anggota Panwaslu Jateng era 2008 – 2009 menyoroti terkait integritas penyelenggara, peserta dan pemilih yang harus ditingkatkan jelang dimulainya rangkaian tahapan Pemilu. “Integritas bagi pelaku kepemiluan merupakan harga mati khususnya peserta pemilu jangan sampai terjadi perilaku diisntegritas dan Bawaslu harus tegas menindak,” ungkap Edi yang saat ini juga aktif menjadi advokat. Pada akhir sesi webinar kedua narasumber mengapresiasi kegiatan yang telah berlangsung. Peserta yang bergabung antusias untuk memberikan pertanyaan dan saran demi keberhasilan proses demokrasi bangsa yang segera akan digelar.   Penulis : Yusuf Editor : Humas Bawaslu Kosem Foto : Ilham
Tag
Berita